isa96 / it-automation

Geek Repo:Geek Repo

Github PK Tool:Github PK Tool

IT Automation Officer

Semua solusi otomasi dibuat menggunakan bahasa pemrograman python.

Case 1 : Meringkas informasi pada sebuah website

Tentang Program

Pada case ini digunakan Google Sheets API dan Google Drive API. Untuk mengedit spreadsheet digunakan library gspread dan pandas. Untuk web scraping menggunakan library selenium.

Terdapat 4 file:

  1. main1.py: program utama. Jalankan file ini untuk menjalankan program.
  2. auth.py: berisi fungsi untuk membaca credential dan inisialisasi authorization gspread.
  3. get_data_from_web.py: berisi fungsi untuk web scraping menggunakan.
  4. gsheet_editor.py: berisi fungsi untuk menambah baris baru pada dataframe dan update worksheet.

Program ini akan load website kampus merdeka dengan Google Chrome dan kemudian akan membuka program kampus merdeka satu per satu untuk kemudian dirangkum di Google Sheets baru.

Cara menggunakan program

  • Buat service account key dan simpan file service-account.json yang telah mengaktifkan Google Sheets API dan Google Drive API di folder yang sama denga file main1.py.
  • Siapkan environment dengan pip install -r requirements.txt
  • Install Chrome WebDriver.
  • Edit variabel email_anda di main1.py baris 15 dengan email Anda untuk mendapatkan akses ke Google Sheets yang baru dibuat.
  • Jalankan file main1.py.
  • Google Chrome akan terbuka dan membuka website kampus merdeka dan mengekstrak informasi setiap program kampus merdeka.
  • Setelah selesai, Google Sheets yang telah dibuat akan terisi dengan rangkuman informasi program-program kampus merdeka.

Case 2 : Membuat folder secara otomatis dan dinamis

Tentang program

Pada case ini, digunakan Google Sheets API untuk membaca Google Sheets, dan Google Drive API untuk membuat folder di Google Drive.

Terdapat 2 file:

  1. main2.py: program utama. Jalankan file ini untuk menjalankan program.
  2. Google.py: berisi fungsi-fungsi untuk melakukan berbagai aksi yang diperlukan untuk mengerjakan tugas.

Fungsi-fungsi yang tersedia antara lain:

  • Membuat service dari Google Workspace API
  • Membaca Google Sheet,
  • Membuat folder di Google Drive, hingga
  • Mengatasi folder yang memiliki nama yang sama atau nama yang telah dipakai.

Program ini bisa membuat folder dengan fleksibel berdasarkan nama-nama folder yang ditulis di Google Sheet.

Cara menggunakan program

  • Sebelum menjalankan file main2.py, siapkan file credentials.json yang didapatkan dari Google Cloud Project yang telah mengaktifkan Google Sheets API dan Google Drive API.
  • Simpan file tersebut di folder yang sama dengan file main2.py.
  • Siapkan environment dengan pip install -r requirements.txt
  • Kemudian jalankan file main2.py. Running pertama akan diminta beberapa akses ke akun Google Anda.
  • Program akan membuat folder dengan nama-nama folder dari Google Sheets ini ke dalam folder Google Drive ini.

Case 3 : Membuat calendar event dan mengirim email undangan

Tentang Program

Program pada case ini menggunakan Google Calendar API untuk membuat event di Google Calendar dan library smtplib untuk mengirim email.

Terdapat 2 file:

  1. main3.py: program utama. Jalankan file ini untuk menjalankan program.
  2. Google.py: berisi fungsi-fungsi untuk melakukan berbagai aksi yang diperlukan untuk mengerjakan tugas.

Fungsi-fungsi yang tersedia antara lain:

  • Membuat service dari Google Workspace API.
  • Membuat event di Google Calendar. Informasi event yang dapat diedit pada program ini (untuk saat ini) adalah judul event, waktu pelaksanaan event, lokasi, dan partisipan event. Event yang dibuat pada program ini tidak akan mengirim email secara langsung dari Google Calendar.
  • Mengirim email secara terpisah. Perlu memasukan email dan password, dimana email yang digunakan untuk mengirim harus mengaktifkan "Akses aplikasi yang kurang aman" pada akunnya.

Program ini akan membuat event di Google Calendar pada email yang dimasukan sebagai partisipan event.

Cara menggunakan program

  • Sebelum menjalankan file main3.py, siapkan file credentials.json yang didapatkan dari Google Cloud Project yang telah mengaktifkan Google Calendar API.
  • Simpan file credentials.json di folder yang sama dengan file main3.py.
  • Siapkan environment dengan pip install -r requirements.txt
  • Isi detail event dan email dengan mengedit variabel-variabel yang bersangkutan di file main3.py, seperti judul event, partisipan, hingga isi email.
  • Jalankan file main3.py. Running pertama akan diminta beberapa akses ke akun Google Anda.
  • Kemudian akan diminta untuk memasukan email beserta passwordnya untuk keperluan mengirim email.
  • Setelah itu, event akan muncul di Google Calendar setiap partisipan dan email juga akan terkirim.

Case 4 : Mengolah Sheet

Tentang Program

Program pada case ini menggunakan Google Sheets API untuk membaca dan mengedit Google Sheets. Kemudian menggunakan library schedule untuk membuat jadwal dan rutinitas tugas yang dikerjakan.

Terdapat 2 file:

  1. main4.py: program utama. Jalankan file ini untuk menjalankan program.
  2. Google.py: berisi fungsi-fungsi untuk melakukan berbagai aksi yang diperlukan untuk mengerjakan tugas.

Fungsi-fungsi yang tersedia antara lain:

  • Membuat service dari Google Workspace API.

Program ini akan mengedit isi dari Google Sheets dengan mengupdate nilai secara rutin dan terjadwal.

Cara menggunakan program

  • Sebelum menjalankan file main3.py, siapkan file credentials.json yang didapatkan dari Google Cloud Project yang telah mengaktifkan Google Sheets API.
  • Simpan file credentials.json di folder yang sama dengan file main4.py.
  • Siapkan environment dengan pip install -r requirements.txt
  • Jalankan file main4.py. Running pertama akan diminta beberapa akses ke akun Google Anda.
  • Program akan berjalan dengan mengupdate isi dari Google Sheets secara rutin dan terjadwal.

About


Languages

Language:Python 100.0%